Kamis, 18 Februari 2016

CARA MENCEGAH KISTA | PENCEGAHAN KISTA PADA WANITA | TUTORIAL PENCEGAHAN KISTA | ARTHO MORO




Cara Mencegah Penyakit Kista Pada Wanita

apa yang pertama kali tergambar saat mendengar penyakit yang bernama kista? Penyakit ini memang masih belum di ketahui informasinya oleh beberapa orang karena Anda hanya bisa mengetahui jika penyakit ini menyerang dengan cara memeriksakan diri Anda ke dokter dan melalui beberapa tes.

Maka dari itu sangatlah dianjurkan untuk Anda sesegera mungkin memeriksakan ke dokter jika mengalami gejala-gejala yang ditimbulkan kista, seperti peningkatan berat badan, nyeri payudara, mual atau muntah, Nyeri selama hubungan seksual, rasa sakit di punggung bagian bawah dan paha, dan yang terakhir adalah periode menstruasi yang menyakitkan dan perdarahan yang abnormal disertai sakit perut, kembung, mual, atau nyeri di perut. Pada intinya penyakit ini adalah penyakit yang menyerang sel telur yang gagal berkembang dalam ovarium.

Namun Ladies, natural-fertility-info.com mempunyai cara untuk mencegah penyakit kista menyerang dengan cara mengurangi estrogen dalam tubuh Anda karena kelebihan estrogen merupakan salah satu penyebab utama yang menyebabkan ketidak seimbangan hormon yang kemudian menyebabkan ovulasi tidak teratur. Anda bisa mengurangi hormon esterogen dalam tubuh Anda dengan cara:

• Berhenti makan makanan berbahan dasar kedelai
• Konsumsilah daging organik dan susu
• Jangan memanaskan makanan dalam plastik menggunakan microwave
• Berhenti minum air dari botol plastik
• Hindari produk perawatan kulit yang mengandung minyak
• Gunakan deterjen alami

Nah Ladies, itu adalah beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mencegah penyakit kista menyerang Anda. selalu mengatur pola hidup yang sehat akan membantu diri Anda terhindar dari berbagai penyakit yang lain juga.

Oleh: Lucky Kresna Putra